
Tingginya
kesadaran masyarakat akan pentingnya asuransi jiwa membuat banyak penyedia
asuransi yang menawarkan asuransinya dengan premi yang berbeda. Nah, khusus
untuk Anda yang ingin memulai asuransi, tapi masih bingung menentukan premi asuransi jiwa, berikut ini adalah
beberapa tips yang bisa dijadikan bahan pertimbangan.
Apa itu premi?
Premi adalah
sejumlah uang yang harus dibayarkan oleh nasabah kepada penyedia asuransi
sebagai bentuk imbalan jasa pengalihan risiko serta kerugian yang mungkin
terjadi di waktu mendatang. Jumlah premi yang dibayarkan nasabah sangatlah
bervariasi, tergantung kondisi dan berbagai faktor lain yang akan menjadi
pertimbangan penyedia asuransi.
Tips memilih premi
Pembayaran premi
akan berlangsung selama bertahun-tahun, sehingga hal ini akan menjadi
pengeluaran tetap dan berimplikasi terhadap berbagai aspek, terutama aspek
keuangan. Oleh karenanya, pemilihan premi
asuransi jiwa yang tepat sesuai kebutuhan menjadi sangat penting,
berikut ini adalah beberapa cara tepat memilihnya.
Sesuaikan
dengan kebutuhan Anda
Membeli asuransi
sama halnya dengan membeli barang lainnya, untuk itu pastikan Anda mengenal dan
memastikan produk asuransi yang akan Anda pilih. Umumnya, penyedia asuransi
akan menawarkan beberapa produk dengan pertanggungan yang berbeda. Salah satu
contohnya produk asuransi jiwa yang disertai dengan asuransi kesehatan. Anda bisa
memilih asuransi jenis ini atau memilih yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
Tentukan penyedia
asuransi
Selain
menentukan produk asuransi yang akan dipilih, penyedia asuransi juga penting
Anda pertimbangkan. Pasalnya, hubungan antara Anda dan penyedia asuransi akan
berlangsung lama karena itulah Anda sangat disarankan mencari penyedia asuransi
memiliki reputasi baik sekaligus jelas perusahaannya.
Pahami polis
dengan seksama
Setelah
menentukan penyedia dan produk asuransi yang akan dipilih, pelajari secara
seksama polis dan kewajiban Anda sebagai nasabah asuransi. Jangan sepelekan hal
ini karena ketika tidak memahami polis secara cermat, maka sangat berisiko
menimbulkan kerugian di kemudian hari.
Sesuaikan
dengan kondisi keuangan Anda
Seperti yang
sudah dijelaskan sebelumnya bahwa premi yang Anda pilih akan berimplikasi terhadap
pengeluaran Anda di masa mendatang. Pastikan premi yang Anda pilih sesuai
dengan kondisi keuangan Anda, dan jangan memaksakan premi yang lebih besar dari
kemampuan Anda hanya karena memiliki nilai pertanggungan yang besar. Ditakutkan
nanti malah membebankan Anda.
Itulah beberapa tips memilih premi asuransi jiwa yang bisa dicoba. Jika
Anda masih bingung menentukan penyedia dan produk asuransi yang akan Anda
pilih, Allianz bisa menjadi pilihan untuk Anda. Allianz merupakan perusahaan asuransi ternama dengan reputasi yang baik di Indonesia
Berbagai penawaran asuransi jiwa serta berkonsultasi terkait premi bisa Anda
lakukan di laman allianz.co.id.
No comments:
Post a Comment